Padangsidimpuan, Potretnusantara.id-Personel gabungan TNI-Polri dibantu instansi terkait memastikan kondisi keamanan dengan terjun melaksanakan pengamanan ibadah malam Natal di wilayah hukum Polres Padangsidimpuan, Selasa (24/12/2024) malam.
Penjabat Walikota Timur Tumanggor yang diwakili Asisten Pemerintahan & Kesra Setda Kota Padangsidimpuan Iswan Nagabe Lubis, S.Sos, MM menyebutkan, patroli pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat kristiani dalam menjalankan ibadah malam Natal.
“Ini adalah wujud sinergitas TNI-Polri dan instansi terkait dalam memberi rasa aman dan nyaman bagi para jemaat yang sedang menjalankan ibadah kebaktian malam Natal,” tuturnya.
Ia pun mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga toleransi antarumat beragama demi terciptanya stabilitas kamtibmas selama perayaan Natal.
Selain melakukan pengamanan, personel gabungan juga melakukan patroli di rumah-rumah ibadah yang melaksanakan ibadah Natal, antara lain :
- Gereja HKBP Habinsaran
- Gereja GKPA Padangsidimpuan
- Gereja Paroki St. Santa Maria (Khatolik)
- Gereja Pentakosta Padangsidimpuan
Hadir dalam patroli, Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr. Wira Prayatna S.H, S.I.K, M.H diwakili Oleh Wakapolres Padangsidimpuan KOMPOL Rahman Takdir Harahap S.H, Ketua DPRD yang diwakili Anggota DPRP Partai Golkar Marini Yuliana Hutabarat, Dandim 0212/TS diwakili oleh Kasdim 0212/TS MAYOR Inf. Hasbullah S.Ag, Danyon 123 RW diwakili oleh Pajas yonif 123 RW LETTU Inf. Wahyudin.
Kemudian Kasat Lantas Polres Padangsidimpuan AKP P. Pasaribu, Kasat Intelkam Polres Padangsidimpuan IPTU Marzuki S.H, Kasatpol PP Kota Padangsidimpuan Zulkifli Lubis S.H, Kepala BPBD Kota Padangsidimpuan diwakili oleh Kasi Logistik Madaluddin Siregar, Kepada Dinas Perhubungan Kota Padangsidimpuan diwakili oleh Kabid Lalin Pardamean Hasibuan, Personil Polres Padangsidimpuan, Personil Satpol PP Kota Padangsidimpuan dan Personil Dinas Perhubungan Kota Padangsidimpuan.
regar